KENANGAN

Pengalaman merupakan hal yang paling indah dan paling pahit yang dimiliki oleh setiap insan yang terlahir ke permukaan bumi.

Pengalaman mengajarkan bagaimana kita bersikap lebih dewasa dalam menyelesaikan sebuah masalah.
Keraguan akan pengalaman merupakan hal yang tak bisa sepenuhnya dimengerti oleh umat manusia.

Ketiadaan waktu untuk berinstropeksi diri membuat mereka percaya bahwa pengalaman merupakan sebuah kenangan yang hanya untuk dikenang dan tidak untuk dipelajari.

Kenangan tidak lah jauh berbesa dari sejarah. Kejadian masa lalu yang seharusnya menjadi pelajaran dan manusia bisa menjadi lebih baik dari hasil pembelajaran tersebut.

Keegoisan manusia telah menempatkan pengalaman sebagai pelajaran diurutan yang kesekian.

Ketidakmampuan untuk mempelajari kenyataan yang pahit menambah alassanuntuk melupakan pengalaman yang pahit.

0 komentar